LEBAK, ( leonews.co.id ) – Sajira, Lebak. INFO NEWS_ Bencana banjir bandang dan tanah longsor yang terjadi di awal penghujung tahun di sejumlah wilayah Kabupaten lebak turut dirasakan oleh semua masyarakat lebak dan Seluruh Indonesia pada umumnya, Komunitas Hafizh On The Street (Hotsda) Kabupaten Lebak pun turut tergerak untuk menjadi relawan dan bahu membahu membantu para korban di sejumlah wilayah Lebak.
Bersinergi dengan HOTS Pusat, Sejak sehari pasca kejadian dan bekerjasama dengan relawan komunitas lain serta unsur Pemerintah membuat posko bersama.
Dkonfirmasi Ketua Hotsda Lebak pada sabtu (04/01) menyampaikan bahwa Hafizh Peduli Bencana bergerak atas dasar rasa kemanusian dan persaudaraan.
“Tentu saja bencana ini dirasakan oleh semua pihak terutama para korban, oleh karenanya kita tergerak semampu yang kita bisa sumbangsihkan, sesuai dengan kemampuan dan kalasitas masing-masing, kita buka posko, kita buka open donasi kita salurkan kepada para korban secara langsung kita bahu membahu’ harapannya kita bisa mengangkat dan turut menguatkan kesedihan para korban bencana” Ujar Yoga sapaan akrab Ketua Hotsda Lebak.
Ia juga menyampaikan bahwa tim nya di sebar keberbagai titik bencana.
“Tepat hari ini kita ke berbagai lokasi, hari ini ada yang ke wilayah sajira, sementara di kecamatan cimarga dipimpin wakil ketua, dan di kecamatan cipanas dipimpin oleh Tim Divisi marketing dan fundrising HOTS Pusat bergerak menjangkau daerah yang terisolir” Jelasnya.
Senada dengan Ketua Hotsda, Bidan Indah Ratnasari dihubungi terpisah menyampaikan bahwa penanggulangan bencana ini harus dilakukan dengan bersinergi, agar para korban cepat bangkit memulai kehidupannya kembali.
“Kita harus sinergi dan terarah, cepat dan tepat menjangkau seluruh korban terutama yang benar-benar terisolir. Selain itu, ini kami harapkan anak-anak tetap bisa mengaji, oleh karenanya yayasan askar kauny dengan hots berusaha menghadirkan guru ngaji untuk anak-anak, harus ada aktivitas dan dibekali pendidikan dan kita juga turut memastikan kesehatannya, insyallah banyak hikmah dari ujian ini” Pungkas Indah (Nasri)