leonews.co.id
Berita Pilihan Headline

Roadshow Movie Day ACFFest 2023, KPK Mulai Dari Pontianak! Baca di Sini Selengkapnya

Share this article

Leonews.co.id – Rangkaian Anti-Corruption Film Festival (ACFFest) 2023 Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menggelar program Movie Day.

“Movie Day pertama tahun ini diselenggarakan di Kota Pontianak, melibatkan kalangan pelajar, mahasiswa, media, komunitas film, dan masyarakat umum sebagai peserta,” kata Kepala pemebritaan KPK dikutip Sabtu  27 Mey 2023.

Peneyelnggaraan ini dibuka oleh Direktur Sosialisasi dan Kampanye Antikorupsi KPK Amir Arief, di Transmart XXI Pontianak.

“Sineas Pontianak makin punya kualitas yang baik dalam produksi film. Terbukti tahun lalu menjadi juara 1 di kompetisi ide cerita ACFFest dengan judul Titip Sandal.

Amir menyebut, film tersebut menjadi finalis di kompetisi film pendek.

Disebutkannya, beberapa film lainnya juga mengikuti dan berhasil masuk nominasi serta memenangkan festival nasional.

Dia berharap, kedepannya semakin banyak sineas yang ikut kompetisi ACFFest dan memberikan karya terbaiknya dalam film antikorupsi.

Kegiatan tersebut dilanjutkan dengan pemutaran film pendek berjudul ‘Lansia Lan Sopo’, Nominasi Piala Maya 2022.

Serta Film berjudul ‘Titip Sendal’, Ide Cerita Terbaik ACFFest 2022 yang merupakan hasil produksi komunitas film dari Pontianak.

Sebagai penutup, KPK menggelar diskusi film dengan narasumber Wregas Bhanuteja Sutradara dan Penulis Naskah, serta Indra Prawiranegara Finalis ACFFest 2022. ***


Share this article

Related posts