Rangkasbitung, (leonews.co.id) – Kepala kantor wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Provinsi Banten lakukan kunjungan kerja ke lembaga pemasyarakatan kelas III Rangkasbitung, selasa (09/06/2020).
Kunjungan kerja pertama setelah serah terima jabatan sebagai kepala kantor wilayah Kemenkumham Banten. Kakanwil didampingi Kepala Divisi Pemasyarakatan Banten, meninjau area lapas untuk memastikan sarana dan prasarana.
Kakanwil Banten Andika menjelaskan, pamdemi covid-19 belum berakhir namun pelaksanaan tugas harus tetap berjalan, sesuai arahan kita akan menyesuaikan New Normal. “Kita harus menyesuaikan dengan protap dan protokol kesehatan yang dianjurkan, prasarana harus tersedia, patuh dan disiplin dalam melaksanakannya,” jelasnya.
Andika mengharapkan agar semua UPT sudah siap melaksanakan New Normal dilingkungan pemerintah dan Lapas Kelas lll Rangkasbitung.
Andika berpesan kepada Petugas Lapas, pelayanan publik pada masyarakat, baik yang didalam atau diluar lapas harus tetap berjalan baik, mekanisme sudah diatur dengan jelas, dilaksanakan sesuai dengam SOP, manfaatkan teknologi informasi untuk mendukung kinerja dan kemajuan organisasi, lanjutkan program yang baik dan tingkatkan pelayanan.
“Saya yakin jika sudah berjalan, raih predikat WBk/WBBM akan tercapai. Selain itu P4GN harus ditegaskan dan dijalankan, bersih dari narkoba, jalin kerjasama dengan APH lain.” tutupnya. (Addin)