leonews.co.id
Berita Pilihan

Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Lebak Gelar Rapat koordinasi Ke-2

Share this article

LEBAK (leonews.co.id)-Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Lebak Gelar Rapat Koordinasi di pendopo, Rapat Koordinasi dipimpin Bupati Lebak, dihadiri Wakil Bupati, Kapolres, Dandim 0603, Kajari, Ketua DPRD, Sekda Lebak, Wakapolres Lebak, Asda 1, Ka. Diskominfo, Kalak BPBD, Kadinkes, Dir RSUD Adjidarmo, Ka. Dinsos, Ka. BPKAD dan Inspektur Inspektorat Kabupaten Lebak.

Rakor digelar terbatas dengan tetap  menerapkan prosedur Physical Distancing, bupati lebak dalam rapatnya menyampaikan bahwa kita harus semakin waspada akan penyebaran virus covid-19. Langkah – langkah yang sudah diterapkan yakni memeriksa pada tiap kendaraan yang hendak memasuki lebak di 8 perbatasan.

“Adapun dari jam pemeriksaan ini berlangsung hanya dua shif, kedepan akan di tambah jam penjagaannya menjadi 3 shif, sehingga tidak ada jam kosong pada perbatasan untuk terus melakukan pengecekan kondisi kesehatan pada setiap orang yang hendak masuk kedalam wilayah kabupaten lebak.” Ungkap Bupati.

Selain itu Bupati Lebak sampaikan terimakasih kepada semua jajaran yang telah bersinergi dalam upaya pencegahan penyebaran covid 19. Pemerintah terus lakukan himbauan kepada masyarakat untuk menjaga kesehatan agar dapat menekan penyebaran covid 19, selain itu pemerintah melakukan upaya pencegahan covid dengan melakukan pemeriksaan awal di daerah daerah perbatasan. Pemerintah kabupaten Lebak telah melakukan refocusing anggaran untuk penanganan covid 19 sebesar 106,9 miliar.

Mari kita sama sama terus lakukan sosialisasi dan edukasi ke masyarakat tentang wabah covid 19, selain itu dengan di bebaskan nya para tahanan maka untuk menjaga kamtibnas lebih di tingkatkan. (Hms/Addin)


Share this article

Related posts