leonews.co.id
Berita Pilihan

Bupati Lebak Menerima Penghargaan Karya Bhakti Peduli Satpolpp

Share this article

Lebak, (leonews.co.id) – Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya menerima penghargaan KARYA BHAKTI PEDULI SATPOLPP dari Menteri Dalam Negeri RI Tito Karnavian yang juga bertindak sebagai Inspektur pada upacara peringatan HUT Satpolpp Ke 70 dan Satlinmas Ke 58 di Eks Bandara Selaparang Mataram Provinsi Nusa Tenggara Barat, Selasa (3/3/20)

 

Penghargaan ini berikan kepada Kepala Daerah yang mempunyai komitmen dan peduli terhadap Pamong Praja di Daerah di sela upacara yang diikuti ribuan anggota Satpolpp dan Satlinmas perwakilan dari seluruh Indonesia

 

Peringatan HUT pada Tahun 2020 ini mengusung tema “Peningkatan Profesionalisme Satuan Polisi Pamong Praja dan Satuan Perlindungan Masyarakat Menuju Indonesia Maju.” Ungkapnya.

 

Dengan diraihnya penghargaan Karya Bhakti Peduli Satpolpp dari Menteri Dalam Negeri, Bupati Lebak berharap bisa memotivasi anggota Satuan Polisi Pamong Praja sebagai aparat dalam menyelenggarakan ketertiban umum dan ketenteraman serta menyelenggarakan perlindungan kepada masyarakat.

 

“Terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat yang turut mendukung dalam mewujudkan ketertiban umum dan Penghargaan ini sebagai bentuk motivasi kepada anggota satpolpp dalam menyelenggarakan ketertiban umum dan perlindungan terhadap masyarakat.” kata Bupati Lebak

 

Peringatan HUT Ke-70 SatPol-PP dan HUT ke-58 Sat-Linmas Tahun 2020 juga sebelumnya diisi dengan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas).

 

Direktur Satuan Polisi Pamong Praja (Satpolpp) Kemendagri Arief M. Eshi menjelaskan, Rakornas ini bertujuan untuk menyamakan persepsi dan pola operasi bagi Satpol PP di daerah melalui kerjasama sinergis dalam menunjang terciptanya situasi kondusif, baik sebelum, maupun sesudah Pilkada.

 

“Rakornas ini akan menyamakan persepsi dari Sabang sampai Merauke, untuk tetap menjalin hubungan dari Pemerintah Pusat sampai Kabupaten/Kota, menyamakan persepsi, gerak langkah, untuk Pol PP lebih maju lagi. Disampaikan juga Pol PP bukan dibentuk untuk bertempur dengan rakyatnya sendiri, tetapi penyeimbang yang nantinya akan menunjukkan representasi negara hadir di kehidupan masyarakat,” Ungkap Direktur Satpolpp Kemendagri.

 

Penghargaan Karya Bhakti Peduli Satpol PP ini diberikan kepada Gubernur dan Bupati/Walikota yang berkomitmen dan peduli dalam peningkatan kinerja Satuan Polisi Pamong Praja serta mempunyai dedikasi dan integritas tinggi dalam peningkatan peran Satuan Polisi Pamong Praja dalam upaya mendukung kelancaran pemerintah daerah. (Addin)


Share this article

Related posts